SELAMAT DATANG di BLOG PEMBELAJARAN MATEMATIKA

06 Februari 2010

JADWAL UN TAHUN 2010

Pelaksanaan Ujian Nasional



  1. UN dilakukan dua kali, yang terdiri atas UN Utama dan UN Ulangan.

  2. UN Ulangan diperuntukkan bagi peserta yang belum lulus UN Utama.

  3. UN Susulan hanya berlaku bagi peserta didik yang sakit atau berhalangan dan dibuktikan dengan surat keterangan yang sah.

  4. UN dilaksanakan secara serentak.

  5. Jadwal pelaksanaan UN sebagai berikut.


Berdasarkan surat Menteri Pendidikan Nasional Nomor: 178/MPN/HK/2009 tanggal 03 Desember 2009 perihal: Ujian Nasional (UN) Tahun Pelajaran 2009/2010, maka dengan ini diberitahukan bahwa Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) akan menyelenggarakan UN pada tahun 2010 dengan jadwal sebagai berikut:

Jadwal Ujian Nasional SMA/MA, SMALB, dan SMK Tahun Pelajaran 2009/2010
UN Utama (22 – 26 Maret 2010)
UN Susulan (29 Maret – 5 April 2010)
UN Ulangan (10 – 14 Mei 2010)

Jadwal Ujian Nasional SMP/MTs dan SMPLB Tahun Pelajaran 2009/2010
UN Utama (29 Maret – 1 April 2010)
UN Susulan (5 – 8 April 2010)
UN Ulangan (17 – 20 Mei 2010)

Jadwal UASBN Tahun Pelajaran 2009/2010 SD/MI dan SDLB
UN Utama (4 – 6 Mei 2010)
UN Susulan (10 – 12 Mei 2010

Mata pelajaran yang diujikan sama seperti tahun lalu kecuali program keagamaan untuk MA. Kriteria kelulusan sama seperti tahun lalu. Peserta didik mengikuti UN di sekolah penyelenggara masing – masing dengan sistem pengawasan acak dan ada ujian ulangan.


Sumber: Depdiknas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar